HOTLINE : (021) 7980002 EMAIL : marketing@lakesprasaryanto.com :
Lakespra Saryanto
SHARE :

PEMBUKAAN RAKORNIS POM TNI AU

25
03/2024
Kategori : Artikel / Berita / Company / Profile
Komentar : 0 komentar
Author : admin


Kalakespra Hadiri Rakornis Polisi Militer TNI AU TA 2024
Kepala Lembaga Kesehatan Penerbangan dan Ruang Angkasa (Kalakespra) Marsekal Pertama TNI dr. Adhantoro Rahadyan Sp. J.P (K), F.I.H.A., menghadiri Rapat Koordinasi Teknis Polisi Militer TNI Angkatan Udara TA. 2024, di Gedung Pramanasala, Sekkau, Jakarta. Senin (25/3/2024).
Rapat dibuka oleh Asisten Personalia (Aspers) Kasau, Marsekal Muda TNI Mohammad Syafii, S.I.P., M.M. Pada kesempatan tersebut Aspers Kasau menyampaikan melalui Rakornis yang diikuti oleh jajaran POM AU agar beradaptasi pada perkembangan lingkungan strategis dan kemajuan teknologi serta mampu memahami dan mengimplementasikan ilmu manajerial dan manajemen organisasi pada pelaksanaan tugas-tugas bidang Kepolisian Militer.

Sebagai Komandan harus memahami kekurangan dan kelemahan internal satuan sekaligus mampu memetakan peluang dan ancaman yang ada.

Aspers Kasau yakin para Komandan akan mampu memimpin dan membawa satuannya mencapai tujuan dan sasaran yang diharapkan, pada akhirnya dapat berkontribusi mendukung visi pimpinan untuk mewujudkan TNI Angkatan Udara yang disegani di kawasan.
.
Rakornis Polisi Militer TNI Angkatan Udara Tahun Anggaran 2024 ini menghadirkan beberapa narasumber diantaranya, Deputi Bidang Hukum dan Penyelesaian Sanggah, Bapak Setya Budi Arijanta, S.H., M.Kn., serta Dosen Sekolah Tinggi Intelijen Negara, Dr. Yenti Garnasih, S.H., M.H. Tema yang diangkat “Mewujudkan Polisi Militer Angkatan Udara Yang Profesional, Adaptif, Modern, Dan Berintegritas, Untuk Mendukung TNI Angkatan Udara Yang Disegani Di Kawasan”.

Berita Lainnya



Tinggalkan Komentar