HOTLINE : (021) 7980002 EMAIL : marketing@lakesprasaryanto.com :
Lakespra Saryanto
SHARE :

Profile



Lembaga Kesehatan Penerbangan dan Ruang Angkasa dr. Saryanto, yang lebih dikenal dengan nama Lakespra Saryanto adalah salah satu Badan Pelaksana Pusat dari Mabes Angkatan Udara yang mempunyai tugas utama melaksanakan pemeriksaan kesehatan (MCU, sejak 1973) dan sekaligus juga menyelenggarakan Indoktrinasi serta Latihan Aerofisiologi bagi para awak-pesawat (ILA, sejak 1967). Dalam perkembangannya Lakespra Saryanto juga memberikan pelayanan pemeriksaan medis dan pembinaan kesehatan serta program-program pelatihan penunjang Keselamatan dan Kesehatan Kerja (K3) bagi komunitas penerbangan maupun bagi kalangan industri serta masyarakat umum.

VISI

Mewujudkan Lembaga Kesehatan Penerbangan dan Ruang Angkasa dr. Saryanto sebagai pusat rujukan Nasional dan Internasional di Indonesia.

MISI

  1. Menyelenggarakan pemeriksaan kesehatan bagi Seluruh Penerbang/Awak Pesawat, Prajurit, Pegawai Negeri Sipil TNI AU/ TNI dan masyarakat umum guna meningkatkan kualitas kesehatan manusia Indonesia sehingga terwujudnya TNI sebagai kekuatan utama dan andal dalam menjaga kedaulatan dan keutuhan wilayah NKRI.
  2. Meningkatkan kemampuan SDM kesehatan penerbangan dan luar angkasa yang unggul dengan pengembangan pendidikan, latihan, penelitian berbasis riset pada bidang kesehatan penerbangan, untuk memenuhi postur TNI AU yang berkualitas agar siap untuk melaksanakan tugas.
  3. Menyelenggarakan layanan indoktrinasi dan latihan aerofisiologi bagi penerbang TNI AU, penerbang TNI serta penerbang sipil agar setiap penerbang memahami kondisi diri sehingga mampu mengatasi setiap permasalahn yang terjadi pada saat melaksanakan tugas terbang.
  4. Menyelenggarakan Uji Kesehatan Penerbangan dan Ruang Angkasa di Indonesia.
  5. Meningkatkan kerjasama kesehatan penerbangan dan ruang angkasa dengan instansi pemerintah lainnya baik dalam dan luar negeri.

Kebijakan Mutu:

Lakespra Saryanto adalah pemuka dalam uji kesehatan serta perintis dalam pendidikan, penelitian dan pengembangan ilmu kesehatan penerbangan yang akan selalu berupaya memberikan kepuasan pada pelanggan melalui pelayanan yang tepat dan professional berdasar sistem pengendalian mutu ISO 9002.